Cara Akses (winbox, webfig, ssh) Mikrotik
Cara Akses (winbox, webfig, ssh) Mikrotik
Januari 30-01 2025
Oleh : Dewangga
Untuk mengakses fitur-fitur yang ada di Mikrotik, yang harus kita lakukan pertama kali adalah mengakses routernya terlebih dahulu. Dalam pengaksesan ini terdapat 4 cara utama yaitu, menggunakan Winbox (GUI), Telnet (command line), SSH (command line) dan terakhir adalah Webfig (GUI).
1. Winbox
Menurut Muhammad Nabil. Winbox adalah aplikasi resmi yang dibuat oleh mikrotik, Winbox bisa digunakan di berbagai platform Windows dan gratis digunakan tanpa harus membayar sepeserpun yang penting memiliki internet.
Menurut Winbox merupakan sebuah alat yang digunakan untuk melakukan remote ke server mikrotik kita dalam mode GUI. Langkah login mikrotiknya adalah pertama hubungkan PC/laptop dengan menggunakan kabel UTP, kemudian kita buka winboxnya.
Dari pendapatan ini dapat disimpulkan bahwa winbox adalah bahwa Winbox adalah aplikasi resmi dari MikroTik yang dapat digunakan secara gratis di berbagai platform Windows, asalkan memiliki akses internet.
Pertama sebelum kita membuka winbox pastikan router dan laptop sudah terkoneksi dengan kabel LAN, Disini saya menggunakan Mikrotik rb951ui-2nd yang dimana router ini memiliki 5 Port LAN, Colokkan Kabel LAN ke Port 2 seperti yang digambar
Seharusnya ada list router2 yang terkoneksi dengan laptop kita, karena kita telah menghubungkan router kita dengan laptop maka router yang kita hubungkan akan tampil sama seperti gambar diatas. Seharusnya IP Address pada router tersebut yaitu 192.168.88.1 tapi karena saya sudah mengkonfigurasi sebelumnya maka yang tampil 10.10.10.1, tapi tenang saja karena pada tahap ini kita masih menggunakan MAC Address untuk mencoba login dengan winbox pada router.
Isi text box dengan berikut :
Connect To : (MAC Address/IP Address Router kalian)
Login : admin (secara default)
Password : kosongkan (secara default tidak memiliki password, kita bisa langsung tekan enter saja dan di kosongkan atau tidak tulis apa2)
Itu dia cara menghubungkan router ke aplikasi winbox menggunakan opsi MAC Address.
2. Webfig
Webfig ini hampir sama seperti winbox hanya saja kita tidak perlu mendownload aplikasi tertentu dan di webfig ini kita harus login menggunakan IP Address tidak bisa menggunakan MAC Address.
Pertama kita buat IP Address para port ether2, caranya buka winbox dengan cara sebelumnya lalu pilih IP > Addresses, buat ipnya dengan cara tekan tombol + lalu isi Addressnya menjadi 192.168.1.1/30 dan ubah interface menjadi ether2 karena kita menggunakan port atau ether2, Untuk networknya bisa kita kosongkan karena nanti bisa terisi otomatis ketika di Apply.
Setelah kita membuat IP Address para port router, sekarang kita cocokkan atau menyatu range kan IP Router dengan IP Laptop/PC kita agar bisa saling terhubung. Buka Control Panel Network and Internet Network and Sharing Center Change Adapter Settings lalu pilih interface Ethernet yang kita sudah colokan dengan kabel LAN sebelumnya.
Setelah kita membuat IP Address para port router, sekarang kita cocokkan atau menyatu range kan IP Router dengan IP Laptop/PC kita agar bisa saling terhubung. Buka Control Panel Network and Internet Network and Sharing Center Change Adapter Settings lalu pilih interface Ethernet yang kita sudah colokan dengan kabel LAN sebelumnya.
Setelah itu Double Click pada interface Ethernet Properties Internet Protocol Version 4 Properties ubah opsi IPnya menjadi Use the following IP Address lalu isi seperti digambar.
Setelah itu tekan OK. Sekarang IP Router Dan Laptop kita sudah dalam satu range IP, Sekarang buka Browser seperti Chrome, Opera, Edge dll. Jika sudah ketik IP Router yang kita telah isi sebelumnya yaitu 192.168.1.1 pada Alamat URL di browser bukan search Google.
Itu tandanya kita sudah berhasil, Jika kita sudah menambahkan password atau user harusnya ada login page, Akan tetapi jika masih setinggan default harusnya tidak ada
- Unduh aplikasi SSH untuk sistem operasi Anda, di sini saya mencoba menggunakan Putty untuk Windows.
- Instal dan jalankan aplikasinya dalam mode administrator.
- Ketikkan IP router pada bagian Host Name (or IP Address)
- Kemudian untuk Connection Type pilih SSH. Adapun port yang digunakan adalah port default 22.
Menurut Nabil Muhammad. 2022 .Cara menghubungkan Mikrotik RouterBOARD dengan Winbox, Webfig, Telnet dan SSH. "Cara menghubungkan Mikrotik RouterBOARD dengan Winbox, Webfig, Telnet dan SSH. | by Muhammad Nabil | Medium" diakses pada 30 Januari 2025 pukul 11:00
Menurut Saripudi Ahmad. 2019 .Login Pada Winbox,Web Browser Putty Dan Telnet. "CARA AKSES MIKROTIK LEWAT WINBOX, WEBFIG, DAN SSH" diakses pada 30 Januari 2025 pukul 11:00
Komentar
Posting Komentar